KARTU PINTAR KRL
Bicara soal kartu pintar, mungkin ada sebagian dari kita yang mengingat pada sosok orang nomor 1 Indonesia. Siapa lagi kalau bukan Joko Widodo.
Iya. Di awal kampanyenya banyak kartu yang dia janjikan. Satu di antaranya kartu pintar itu sendiri.
Hmm..
Namun untuk mendefinisikannya, entahlah. Soalnya aku tak terlalu pintar jika ngomongin soal definisi. Harus nyontek buku panduan.
Mungkinkah ia adalah sebuah kartu yang bisa bekerja sendiri?
Otomatis, bukan manual tanpa bantuan tenaga manusia?
Jika iya, maka aku bisa memberikan contohnya. ATM misalnya, cukup dimasukkan kartunya, di tekan tombol-tombolnya dan keluarlah duitnya. Bahkan tak cuma untuk pengambilan uang, transaksi lain pun bisa juga.
Namun secara pribadi bisa aku bilang kalau ATM sekarang sudah bukan lagi katu pintar yang mencengangkan, karena hampir semua orang paham dan menggunakan.
Kalau Kartu KRL?
Ehmm.. terlepas dari diriku yang ndeso, karena biasa hidup sebagai wong Jowo. Bagiku kartu ini menjadi perkara yang baru.
Pertama kali aku gunakan adalah saat aku harus pergi menjalani MTQ di Kota Tangerang 16 Februari silam. Untuk menggunakannya aku harus merogoh receh segede 13.000 dari Jatinegara.
Namun sepintar-pintarnya kartu jika penggunanya bukan orang yang pintar, ya sama saja. Seandainya aku menukarkannya di lokasi, maka uang 10.000 akan kembali padaku. Sayang sekali aku tidak tahu. Jadilah kartu pintar itu bertahan di dalam saku.
Kedua kalinya saat aku hendak pergi ke Kota Tangerang hari ini. Cukup jelas sebenarnya cara penggunaannya, namun lagi-lagi aku tidak tahu.
Beruntung kartu itu belum aku gunakan melebihi 7 hari. Sehingga aku bisa mengisi ulang kartu itu agar bisa diaktifkan lagi.
Caranya saat berada di St. Bogor segera mendekati loket tiket otomatis yang berjajar di sebelah ruang ATM BNI. Masukkan kartunya dan pilih menu yang ada. Jika khawatir salah, carilah petugas dan tanyakan bagaimana cara penggunaannya.
Lumayan kan, uang 10.000 sebagai jaminan, kembali bisa kita gunakan.
KRL Jabodetabek, 05 April 2016
0 ulasan:
Catat Ulasan